Monday, December 10, 2012

Kenapa XL Kenceng di Android, tapi di Blackberry Enggak, Mas???

Akhir - akhir XL susah sekali dipakai buat internetan. Baik di kos saya di daerah Cokroaminoto - Denpasar, tempat teman saya kuliah di daerah Jimbaran - Nusa Dua, dan tempat tinggal teman - teman saya di Batubulan, Gianyar. Semuanya masih di daerah Bali. Bahkan dekat dengan jantung ibukota propinsi ini.

Awalnya saya dan teman -teman saya pengguna XL mengira ini cuma gangguan sesaat. Namun kok lama - lama keseringan ya? Kemudian muncullah iklan XL terbaru dengan jargonnya sebagai Rumahnya Android.


Dugaan saya sementara, mungkin saja kedua hal ini berhubungan. XL lebih fokus ke Android, dan pelan - pelan meninggalkan pengguna Blackberry. Penggua Blackberry terlupakan. Karena teman - teman saya yang lain yang menggunakan Android semisal Samsung kenceng - kenceng aja ngenet memakai XL di tempat yang sama dengan saya sebagai pengguna XL ber-Blacberry internetan. Paket internet XL untuk Android pun murah. Sebesar 49ribu / 3 giga. Ukuran segitu sangatlah besar untuk internetan. Ibarat makan, bisa ampe kembung kalo segitu. Sedangkan Bleckberry masih 49ribu untuk paket Gaul dan 100rb untuk paket Full.